Peningkatan Kemampuan Berbahasa Inggris Bagi Anak-Anak Didesa Pekik Nyaring

  • Muhammad Chafri Eza Dwi Putra Universitas Dehasen Bengkulu
  • Merry Rullyanti Universitas Dehasen Bengkulu
  • Dhanu Ario Putra University of Dehasen
  • Ajis Sumantri Universitas Dehasen Bengkulu

Abstract

Desa Pekik Nyaring adalah merupakan suatu daerah yang terletak di wilayah  Kecamatan Pondok Kelapa Kabupaten Bengkulu Tengah, dimana konon ceritanya bagi orang yang pertama kali masuk ke daerah ini  terdengar suara teriakan  yang sangat nyaring dan terdengar dimana-mana, tetapi orang yang berteriak itu tidak dikenal dan tidak nampak. Sehingga kejadian misterius yang dialami para pendahulu kami dijadikan nama suatu Wilayah yaitu Wilayah Pekik Nyaring Menurut keterangan dari beberapa orang sesepuh desa, bahwa cikal-bakal Desa Pekik Nyaring diawali pada tahun 1956 didatang Transmigrasi dari Pulau Jawa sebanyak 230 KK dan penempatannya menyebar di seluruh Desa Pekik Nyaring, sehingga Desa Pekik Nyaring menjadi 4 Blok karena penduduknya tersebar ke empat wilayah dan masing-masing wilyah dipimpin oleh seorang pemangku. Diwilayah yang baru inilan warga Transmigrasi membangun wilayahnya untuk menata kehidupannya, ternyata dalam perjalanan hidupnya banya sekali rintangan yang dialami baik dari dalam maupun dari luar sepertihalnya gangguan berupa binatang, alam dan lingkungan. Anak-anak didesa ini masih memilki kemampuan berbahasa inggris yang rendah, sehingga berdasarkan hasil observasi, perlu untuk dibina. Dan hasil dari kegiatan Kuliah Kerja Nyata didesa ini, mampu meningkatkan kemampuan berbahasa inggris terhadap anak-anak meski belum maksimal dikarenakan keterbatasan waktu.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-07-02
How to Cite
Eza Dwi Putra, M., Rullyanti, M., Putra, D., & Sumantri, A. (2024). Peningkatan Kemampuan Berbahasa Inggris Bagi Anak-Anak Didesa Pekik Nyaring. Jurnal Dehasen Untuk Negeri, 3(2), 157–160. https://doi.org/10.37676/jdun.v3i2.5764
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

<< < 1 2 3 4 5 6 > >>