STUDI KUALITATIF: GAMBARAN PERILAKU ODHA DALAM PENCEGAHAN HIV/AIDS DI KABUPATEN REJANG LEBONG

  • ALMAINI ALMAINI POLTEKKES KEMENKES BENGKULU PRODI KEPERAWATAN
Keywords: Perilaku, ODHA, HIV, Pencegahan

Abstract

Pendahuluan: HIV/AIDS merupakan penyakit menular yang terjadi di kalangan masyarakat yang belum ditemukan vaksin atau obat yang efektif. Secara global terdapat 36 juta orang dengan HIV di seluruh dunia. ODHA adalah singkatan dari Orang Dengan HIV/AIDS, yaitu penderita yang didiagnosis positif terinfeksi HIV. Jumlahnya di Indonesia sebanyak 193.030 orang. Jumlah ODHA di Kabupaten Rejang Lebong sejak 2011 mencapai 123 orang. ODHA mempunyai peran penting dalam rantai penularan karena merupakan host pembawa agent. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menggali secara mendalam perilaku ODHA dalam pencegahan penularan virus HIV di wilayah Kabupaten Rejang Lebong. Metode: Jenis penelitian ini observasional bersifat deskriptif menggunakan pendekatan kualitatif, informan berjumlah 6 orang yaitu 2 orang OHDA LSL, 1 orang ODHA beristeri, 1 orang ODHA mantan PSK, 1 orang petugas konseling, dan 1 orang dari LSM. Pengumpulan informasi dilakukan dengan wawancara mendalam menggunakan pedoman wawancara. Data dianalisis secara deskriptif berdasarkan tema yang didapatkan. Hasil dan Pembahasan: Hasil menemukan pengetahuan ODHA tentang penularan HIV melalui hubungan seksual sebelum didiagnosa dan setelah didiagnosa cukup baik, namun tidak disertai dengan tindakan yang baik. Pengetahuan dan sikap yang baik belum tentu membuat orang akan bertindak. Perlu factor lain yaitu factor pendorong dan factor penguat. Pelayanan CST di RSUD Curup berjalan dengan baik. Kesimpulan : Perilaku ODHA dalam pencegahan penularan virus HIV sangat baik. Kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Rejang Lebong diharapkan selalu memberikan dukungan kepada poliklinik CST di RSUD Curup, dan Program PCT di Puskesmas yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Bengkulu, L. P. (n.d.). LAPORAN PROVINSI BENGKULU.
Darti, N. A., & Imelda, F. (2019). Upaya Pencegahan Dan Penanggulangan Hiv/Aids Melalui Peningkatan Pengetahuan Dan Screening Hiv/Aids Pada Kelompok Wanita Beresiko Di Belawan Sumatera Utara. Jurnal Riset Hesti Medan Akper Kesdam I/BB Medan, 4(1), 13. https://doi.org/10.34008/jurhesti.v4i1.56
Farhana, N.D. & Ariyanti, F. (2019). “Studi Fenomenologi Perilaku Pencegahan Penularan HIV oleh Pasangan Serodiskordan di Kabupaten Pamekasan.” Journal of Religion and Public Health, 1(1), 13–19.
Herbawani, C. K., & Erwandi, D. (2020). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Perilaku Pencegahan Penularan Human Immunodeficiency Virus (Hiv) Oleh Ibu Rumah Tangga Di Nganjuk, Jawa Timur. Jurnal Kesehatan Reproduksi, 10(2), 89–99. https://doi.org/10.22435/kespro.v10i2.2085
Kemenkes, R., & WHO. (2016). Kajian epidemiologi HIV Indonesia. Kementerian Kesehatan RI, 1–66.
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2018. Data dan Informasi Profil Kesehatan Indonesia Tahun 2018.Tersedia dalam http://www.depkes.go.id/resources/download/pusdatin/profil-kesehatan-indonesia/Data-dan-Informasi_Profil-Kesehatan-Indonesia-2018.pdf. Di akses pada tanggal 16 Juli 2019
Kesehatan, F., & Pertama, T. (n.d.). Program Pengendalian HIV AIDS dan PIMS.
Marlinda, Y., & Azinar, M. (2017). Perilaku Pencegahan Penularan HIV/AIDS. Jurnal Of Health Education, 2(2), 192–200. Retrieved from http://journal.unnes.ac.id/sju/index.php/jhealthedu/
Ministry of Health. (2014). Estimation of Affected HIV Key Population HIV Year 2012. Retrieved from http://siha.depkes.go.id/portal/files_upload/Estimasi_jumlah_populasi_kunci.pdf
Pardita, Dewa; Sudibia, K. (2016). Analisis Dampak Sosial, Ekonomi, Dan Psikologis Penderita Hiv Aids Di Kota Denpasar. Buletin Studi Ekonomi, 19(2), 193–199.
Sri Utami. (2018). HIV/AIDS dalam Sustainable Development Goals (SDGs): Insiden, Permasalahan, dan Upaya Ketercapaian di Indonesia. Peran Matematika, Sains, Dan Teknologi Dalam Mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan/SDGs, 117–137.
Tinggi, S., Kesehatan, I., & Bandung, R. (2018). Faktor Yang Berpengaruh Terhadap Perilaku Remaja Pekerja Seks Komersial Di Kolaka Tahun 2018. Patria Artha Journal of Nursing Science, 2(1), 25–35. https://doi.org/10.33857/jns.v2i1.113
Wahyuni, N. S., Hidayat, S. N., Ilmu, F., Universitas, K., & Ponorogo, M. (2013). 49_Jurnal Ilmiah Kesehatan_Vol 2 No 2, Juli 2013, 2(2), 49–58.
Published
2023-10-19
How to Cite
ALMAINI, A. (2023). STUDI KUALITATIF: GAMBARAN PERILAKU ODHA DALAM PENCEGAHAN HIV/AIDS DI KABUPATEN REJANG LEBONG. Journal of Nursing and Public Health, 11(2), 308-317. https://doi.org/10.37676/jnph.v11i2.5048
Section
Articles