PELAKSANAAN SANITASI TOTAL BERBASIS MASYARAKAT  (STBM)  TERHADAP  KEJADIAN  INFEKSI KECACINGAN PADA PEKERJA PENYADAP KARET

  • M Gazali
  • Andriana Marwanto
  • Ullya Rahmawati
Keywords: STBM, Kecacingan

Abstract

Upaya pencegahan dan penanggulangan penyakit yang disebabkan oleh lingkungan khususnya infeksi kecacingan, pemerintah dalam hal ini Kementerian Kesehatan mengeluarkan program unggulan yang patut diuji coba yaitu Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pelaksanaan STBM 5 pilar dengan kejadian penyakit kecacingan pada tenaga penyadap karet di wilayah Pustu Bukit Gadis Puskesmas Cahaya Negeri Kabupaten Seluma. Metode penelitian adalah cross sectional dan dilanjutkan dengan uji statistik. Hasil uji statistik didapatkan ada hubungan yang signifikan 5 variabel STBM dengan kejadian penyakit kecacingan pada tenaga penyadap karet di wilayah Pustu Bukit Gadis. Variabel dominan penyebab penyakit kecacingan yaitu pilar 1 buang air besar sembarangan, pilar 2 cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir dan pilar 4 tentang pengelolaan sampah rumah tanggga yang kurang baik. Penelitian ini diharapkan dapat dijadikan bahan pertimbangan bagi petugas kesehatan dalam melakukan pembinaan STBM di masyarakat sehingga bisa mendeklarasikan pilar 1 yaitu desa bebas dari buang air besar sembarangan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-11-05
How to Cite
Gazali, M., Marwanto, A., & Rahmawati, U. (2018). PELAKSANAAN SANITASI TOTAL BERBASIS MASYARAKAT  (STBM)  TERHADAP  KEJADIAN  INFEKSI KECACINGAN PADA PEKERJA PENYADAP KARET. Journal of Nursing and Public Health, 6(2), 67-79. https://doi.org/10.37676/jnph.v6i2.639
Section
Articles