PENGARUH DEMOGRAFI DAN DUKUNGAN SOSIAL KELUARGA TERHADAP KEPATUHAN MINUM OBAT PASIEN SKIZOFRENIA SELAMA PANDEMI COVID-19 DI KECAMATAN SUKARAMI KOTA PALEMBANG

  • ZULAIHA ZULAIHA FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT, UNIVERSITAS SRIWIJAYA
  • NAJMAH NAJMAH FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT, UNIVERSITAS SRIWIJAYA
  • MOHAMMAD ZULKARNAIN FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT, UNIVERSITAS SRIWIJAYA
Keywords: Kepatuhan minum obat, dukungan sosial keluarga, pengetahuan

Abstract

Latar belakang: Skizofrenia adalah gangguan psikotik dan bersifat kronis yang dapat dikendalikan dengan pemberian obat Antipsikotik seumur hidup. Masa Pandemi COVID-19 ini membuat orang takut untuk ke rumah sakit dan ke pelayanan kesehatan, hal ini dikarenakan takut akan tertular virus mematikan itu, sehingga membuat keluarga enggan mengantarkan keluarganya untuk memeriksakan diri ke pelayanan kesehatan dan akhirnya pasien mengalami ketidakpatuhan dalam pengobatan. Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh demografi dan dukungan sosial keluarga terhadap kepatuhan minum obat pasien skizofrenia selama Pandemi COVID-19.Metode: Jenis penelitian ini adalah deskriptif analitik dengan menggunakan desain cross sectional. Sampel pada penelitian ini berjumlah 211 sampel yang dipilih dengan metode purposive sampling dengan analisis data menggunakan Chi-Square.Hasil: Hasil Penelitian menunjukan mayoritas responden yang tidak memberikan dukungan pada pasien skizofrenia di Puskesmas Wilayah Kecamatan Sukarami berjumlah (56,3%). Variabel yang mempunyai hubungan bermakna terhadap kepatuhan minum obat pasien skizofrenia selama Pandemi COVID-19 antara lain dukungan sosial keluarga (P-value= 0,05; QR=1,806; CI=1,013-2,199),dukungan sosial keluarga (P-value=0,039; PR=0,681; CI95%=0,978-3,333), pengetahuan (P=0,048 QR = 1,935 CI 95%= 1,049-3,489), umur (P=0,43 QR=1,955 CI95%=1,065-3,589). Adapun variabel yang jenis kelamin, pendidikan, status pekerjaan, status perkawinan, status ekonomi, prilaku pengambilan obat, dan akses pelayanan tidak memiliki hubungan yang signifikan terhadap kepatuhan pengobatan pasien skizofrenia.Kesimpulan: Dapat disimpulkan bahwa ketidakpatuhan minum obat pasien skizofrenia selama pandemi COVID-19 dapat disebabkan oleh umur, dukungan sosial keluarga, dan pengetahuan.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Caqueo-Urízar, A., Urzúa, A., Fond, G., & Boyer, L. (2017). Medication nonadherence among South American patients with schizophrenia. Patient Preference and Adherence, 11, 1737– 1744.
Dinas Kesehatan Kota Palembang (2020) ‘Dinas Kesehatan Kota PalembangTahun 2020’, Profil Kesehatan Tahun 2021, (72), p. 23.
Hamdani R., Haryanto, T And Dewi, N. (2017) ‘Hubungan Dukungan Keluarga Dengan Tingkat Kepatuhan MinumObat Pada Pasien Skizofrenia Di Ruang Rawat Jalan Rumah Sakit Jiwa Mutiara Sukma Provinsi NTB’, Journal Nursing News, 2(3), Pp 770–778. Doi:10.1021/BC049898Y
KEMENKES RI (2019) ‘Situasi Kesehatan Jiwa Di Indonesia’, InfoDATIN, p. 12.
Lesh, T. A. et al. (2011) ‘Cognitive control deficits in schizophrenia: Mechanisms and meaning’, Neuropsychopharmacology, 36(1), pp. 316–338. doi: 10.1038/npp.2010.156.
Setiati, Eti., DW, Sumarni., & Suryawati, Sri., (2017). Dukungan sosial dan ketentuan pengobatan dengan kekambuhan pasien skizofrenia di Purworejo. BKM Journal of Community Medicine and Public Health Vol.33 No.6: 305-310.
World Health Organization (2018) ‘Seychelles 2018 Update’, Monitoring progress on universal health coverage and the health-related Sustainable Development Goals in the South- East Asia Region 2018.
World Health Organization (2020) ‘Covid-19 Situation Report’, World Health Organization, 31(2), pp. 61–66.
Published
2022-10-19
How to Cite
ZULAIHA, Z., NAJMAH, N., & ZULKARNAIN, M. (2022). PENGARUH DEMOGRAFI DAN DUKUNGAN SOSIAL KELUARGA TERHADAP KEPATUHAN MINUM OBAT PASIEN SKIZOFRENIA SELAMA PANDEMI COVID-19 DI KECAMATAN SUKARAMI KOTA PALEMBANG. Journal of Nursing and Public Health, 10(2), 9-17. https://doi.org/10.37676/jnph.v10i2.3112
Section
Articles