HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN KEJADIAN TEMPER TANTRUM PADA ANAK PRASEKOLAH (USIA 3-6 TAHUN) DI PAUD IT AULADUNA 1 KOTA BENGKULU

  • DEVI RATNA SARI A FAKULTAS ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS DEHASEN BENGKULU
  • RAVIKA RAMLIS FAKULTAS ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS DEHASEN BENGKULU
  • MARLIN SUTRISNA STIKES TRI MANDIRI SAKTI BENGKULU
Keywords: Pola Asuh Orang Tua, Temper Tantrum, Prasekolah

Abstract

Temper tantrum merupakan ganggguan yang dapat terjadi pada anak prasekolah. Di negara maju Northwestern Feinberg dari 1500 orang tua 84% dari anak-anak usia 2-5 tahun meluapkan frustasinya dengan mengamuk dan 8,6% memiliki tantrum sehari-hari. Di Indonesia, 23-83% dari anak-anak usia 2-4 tahun pernah mengalami temper tantrum. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara pola asuh orangtua dengan kejadian temper tantrum pada anak usia prasekolah (usia 3-6 tahun) di PAUD IT Auladuna 1 Kota Bengkulu Tahun 2021. Metode yang digunakan adalah desain penelitian deskriptif dengan pendekatan Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu yang mempunyai anak pra sekolah usia 3-6 tahun di PAUD IT Auladuna 1 Kota Bengkulu, jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 38 orang dengan teknik total sampling. Penelitian ini menggunakan uji chi-square. Hasil analisa uji univariat didapatkan sebagian besar responden (76,3%) dengan pola asuh orang tua demokratis, sebagian besarresponden (55,3%) dengan temper tantrum. Hasil uji analisa Bivariat didapatkan ada hubungan antara pola asuh orang tua dengan kejadian temper tantrum pada anak prasekolah (usia 3-6 tahun) di PAUD IT Auladuna 1 Kota Bengkulu Tahun 2021 nilai p-value = 0,019 (p-value ≤ 0,05). Diharapkan orang tua dapat menerapkan pola asuh yang baik agar dapat mencegah terjadinya temper tantrum pada anak.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Adawiah, Rabiatul. 2017. Pola Asuh Orang Tua Dan Implikasinya Terhadap Pendidikan Anak (Studi Pada Masyarakat Dayak Di Kecamatan Halong Kabupaten Balangan.Volume 7 nomor 1.
Alini dan Wirdatul Jannah. 2019. Hubungan Pola Asuh Orang Tua Dengan Kejadian Temper Tantrum Pada Anak Usia Prasekolah Di Kelompok Bermain Permata. ISSN 2580-2194. http://journal.stkiptam.ac.id/index.php/ners. diakses pada 19 November 2020.
Amin, Abdul Muis. Implementasi Asesmen Dan Intervensi Bagi Anak Berperilaku Temper Tantrum (SuatuKajianTeoriDan StudiKasus).
Kirana, Rizkia Sekar. 2013. Hubungan Pola Asuh Orang Tua Dengan Temper Tantrum Pada Anak Pra Sekolah. Skripsi. Universitas negeri semarang, http://lib.unnes.ac.id/18549/1/1550408060.pdf,diperolehtanggal 22 Desember 2020.
Lusiana, Esti. 2015. Perbedaan Risiko Temper Tantrum Anak Usia Anak PraSekolah Antara Ibu Bekerja Dan Tidak Bekerja Di Roudlotul Atfal Man 2 Kelurahan Gebang Kecamatan Patrang Kabupaten Jember. Skripsi. Universitas Jember.
Mansyur, r.a. 2019. Tumbuh Kembang Anak Usia Prasekolah: Andalas University Press
Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia.Nomor 66. 2014. Pemantauan Pertumbuhan, Perkembangan, dan Gangguan Tumbuh Kembang Anak. Jakarta.
Sari, Noor Siti Noviani Indah.2018. Hubungan Pola Asuh Orang Tua Dengan Kejadian Temper Tantrum Pada Anak PraSekolah (Usia 3 Sampai 6 Tahun) Di PAUD Puspa Bangsa Kota Bogor. ISSN: 2301-4113. www.Jurnalwijaya.com, diaksespada 16 November 2020.
Santy, Wesiana Heris dan Tita Alifina Irtanti. 2014. PolaAsuh Orang Tua Mempengaruhi Temper Tantrum PadaAnakUsia 2-4 Tahun Di PAUD Darun Najah Desa Gading. Jatirejo. Mojokerto. Surabaya.
Soetjiningsih, GdeRanuh. 2016. Tumbuh Kembang Anak Edisi 2. Jakarta: EGCTridhonanto dan Beranda Agency. 2014.
Mengembangkan Pola Asuh Demokratis. Jakarta. Kompas gramedia.ISBN: 978- 602-02-4812-7. eISBN: 978-602-04-2659-4.
Yiw’wiyouf, Rosa Maria Suwarni, Amatus Yudi Ismanto dan Abram Babakal. 2017. Hubungan Pola Komunikasi Dengan Kejadian Temper Tantrum Pada Anak Usia Prasekolah Di TK Islamic Center Manado. Volume 5 nomor 1.
Zakiyah N. 2016. PolaAsuh Orang Tua Dengan Kejadian Temper Tantrum Pada Usia Toddler.
Published
2022-05-26
How to Cite
SARI A, D., RAMLIS, R., & SUTRISNA, M. (2022). HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN KEJADIAN TEMPER TANTRUM PADA ANAK PRASEKOLAH (USIA 3-6 TAHUN) DI PAUD IT AULADUNA 1 KOTA BENGKULU. Journal of Nursing and Public Health, 10(1), 112-120. https://doi.org/10.37676/jnph.v10i1.2375
Section
Articles