PENGARUH PIJAT BAYI TERHADAP PERTUMBUHAN BAYI USIA 1-3 BULAN DI PBB WILAYAH KERJA PUSKESMAS UJAN MAS KABUPATEN KEPAHIANG TAHUN 2023

  • KRISNAWATI ANGGERAINI SARJANA TERAPAN KEBIDANAN, KEBIDANAN POLTEKKES KEMENKES BENGKULU
  • YENI PUSPITA SARJANA TERAPAN KEBIDANAN, KEBIDANAN POLTEKKES KEMENKES BENGKULU
  • YANTI SUTRIYANTI SARJANA TERAPAN KEBIDANAN, KEBIDANAN POLTEKKES KEMENKES BENGKULU
Keywords: Pijat Bayi, Pertumbuhan

Abstract

Stimulasi-stimulasi perlu diberikan terhadap bayi khususnya untuk menunjang pertumbuhannya. Di Provinsi Bengkulu jumlah anak 0-59 bulan sebanyak 133.320 orang yang ditimbang sebanyak 102.319 orang (76,7%). Hasil entry data e-PPGBM yang dilakukan di provinsi Bengkulu tahun 2018 mempunyai sasaran balita berjumlah 133,320 balita dengan status gizi sangat kurus sebesar 0,4% dan yang mempunyai status gizi kurus sebesar 1%, sehingga persentasi Wasting (sangat kurus+kurus) balita sebesar 1,4%.. Penelitian ini menggunakana desain penelitian Pra Eksperimen dimana menggunakan one group pretest-postest, pada desain penelitian ini sudah dilakukan observasi pertama (pretest) sehingga peneliti dapat menguji perubahan-perubahan yang terjadi setelah adanya perlakuan, tetapi desain ini tidak ada kelompok kontrol/pembanding. Dari 24 responden sebagian besar responden 16 bayi (66,7%) berumur 1 bulan,. Untuk jenis kelamin sebagian besar berjenis kelamin laki-laki yaitu 13 bayi (54,2%). Untuk ASI ekslusif seluruh bayi 24 bayi(100%) dengan ASI ekslusif. Untuk pekerjaan sebagian Ibu bekerja sebagai petani yaitu 16 orang (66,7%). Sedangkan untuk pendidikan ibu sebagian besar berpendidikan SMA yaitu sebanyak 10 orang (41,7%). Berdasarkan uji statistik menunjukkan terdapat perbedaan rata-rata berat badan setelah diberikan intervensi pijat bayi, ditunjukkan dengan nilai p value 0,000 (p<0,05) dan Berdasarkan uji statistik menunjukkan terdapat perbedaan panjang badan responden sebelum dan sesudah dilakukan pijat bayi., ditunjukkan dengan p value 0,000 (p<0,05). Hal ini menunjukkan adanya pengaruh Pijat Bayi terhadap pertumbuhan bayi usia 1-3 bulan. Diharapkan pemberian Pijat Bayi Usia 1-3 dapat dijadikan terapi alternatif untuk meningkatkan pertumbuhan bayi (berat badan dan Panjang badan).

Downloads

Download data is not yet available.

References

Askar.M. 2018. Buku Ajar Praktik Keperawatan Pediatrik. Edition: Cahyani N. Makasar:unit penelitian politeknik Kesehatan makasar.
Dinas Kesehatan Kabupaten Kepahiang. 2022. “Laporan Neonatal,Bayi Dan Balita”, in.
Farida , Marduanti, and Komalasari. 2018. “Pengaruh Pijat Bayi Terhadap Peningkatan Frekuensi Dan Durasi Menyusu Pada Bayi Usia 1-3 Bulan”. (Ed.). Kebidanan, Vol 01 Hal 61-68
Irawati T. 2021. “Pengaruh Pijat Bayi Dengan Minyak Telon Terhadap Peningkatan Berat Badan Bayi Cukup Bulan Usia 1-3 Bulan” Madura.
Julianti. 2020. Rahasia Baby SPA. Jakarta Selatan: Writerpreneur Club. Edited by D. Amali. Kepahiang.
Nasrah, Swastika K, Kismiyati. 2018.”Efektifitas Pijat Bayi Terhadap Perumbuhan Dan Perkembangan Bayi Usia 4-6 Bulan”. Jurnal Keperawatan Tropis Papua, Vol 01 ISSN 2654-5756
Nasrah, Swastika K, Kismiyati. 2018.”Efektifitas Pijat Bayi Terhadap Perumbuhan Dan Perkembangan Bayi Usia 4-6 Bulan”. Jurnal Keperawatan Tropis Papua, Vol 01 ISSN 2654-5756
Pratiwi and Palupi. 2017. “Perbandingan Pertumbuhan Perkembangan Bayi Usia 4-12 Bulan Antara Yang Dilakukan Baby Massage Dan Baby SPA”. Pakualaman Yogyakarta. Hal 1-32
Profil Kesehatan Indonesia. 2021. “profil kesehatan Indonesia tahun 2021”. Jakarta: Kementeriaan Kesehatan Republic Indonesia
Riyanto,S. Putera,RA. 2022. Penelitian Kesehatan & SAINS. ISBM : 978-623-02-4079-9,, Yogyakarta: Metode Riset
Selvia A, Putri MR. 2022. “Pengaruh Baby Masage Terhadap Pertumbuhan Bayi 0-6 Bulan Yang Diberikan Asi Eksklusif Di Pmb Oza Waqiah”. Batam: Jurnal Bidan Komunitas, Vol. 5 No. 2 Hal. 68-73 I e-ISSN 2614-7874.
Siyato,S and Sodik A.M. 2015. Dasar Metodologi Penelitian . Yogyakarta: Literasi Media Publishing Ed:Ayup. Cet. 01.
Soetjiningsih. 2016. Tumbuh Kembang Anak. Jakarta: Buku Kedokteran EGC. 1st edn.Edited by G.Ranuh.
World Health Organization. 2020. “Kelompok perkiraan malnutrisi anak “. (JME) UNICEF/WHO/WB 2020. Dunia
Published
2025-04-30
How to Cite
ANGGERAINI, K., PUSPITA, Y., & SUTRIYANTI, Y. (2025). PENGARUH PIJAT BAYI TERHADAP PERTUMBUHAN BAYI USIA 1-3 BULAN DI PBB WILAYAH KERJA PUSKESMAS UJAN MAS KABUPATEN KEPAHIANG TAHUN 2023. Journal Of Midwifery, 13(1), 175-183. Retrieved from https://jurnal.unived.ac.id/index.php/JM/article/view/9035
Section
Articles