PENGARUH KOMBINASI MASSAGE EFFLEURAGE DAN AROMATERAPI ESSENTIAL OIL MAWAR TERHADAP TINGKAT NYERI HAID REMAJA PUTRI DI MAN REJANG LEBONG TAHUN 2023
Abstract
Pendahuluan: Nyeri haid terjadi dikarenakan adanya pelepasan endometrium yang melepaskan prostaglandin, kemudian meningkatkan aktivitas uterus. Ativitas uterus akan menimbulkan kontraksi miometrium dan mengurangi aliran darah, yang mengakibatkan iskemia sel-sel miometrium dan terjadilah nyeri yang dirasakan. Berdasarkan data WHO pernah didapatkan kejadian nyeri haid sebesar 1.769.425 jiwa (90%). Serta 50% perempuan di sebagian besar negara mengalami nyeri haid. Penelitian yang dilakukan oleh United Nations Children's Fund (UNICEF) di Indonesia, menemukan fakta 1 dari 6 anak perempuan terpaksa tidak masuk sekolah selama satu hari atau lebih pada saat menstruasi. Nyeri haid tersebut menunjukan bahwa memiliki pengaruh besar pada aktivitas rutin sehari-hari. Terdapat dua jenis penanganan nyeri haid, yaitu farmakologi dan non farmakologi. Massage effleurage dan aromaterai essential oil mawar merupakan contoh dari penanganan non farmakologi. Metode: Penelitian ini menggunakan metode Pre-Experimental Design dengan One Group Pretest-posttest Design. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah purposive sampling dan jumlah sampel sebanyak 34 remaja nyeri haid. Hasil dan Pembahasan: Hasil penelitian didapatkan p-value 0,000 < 0,05. Kesimpulan: terdapat pengaruh pemberian kombinasi Massage Effleurage dan aromaterapi essential oil mawar terhadap tingkat nyeri haid remaja putri.
Downloads
References
Argaheni, N. B., E. D. Astuti, N. Azizah, W. Winarsih, N. R. Putri, M. Yuliani, B. O. Mahardany, R. Noflidaputri, C. Y. Sebtalesy, M. Y. Santi, 2022. Asuhan Kebidanan Komplementer. Medan : Yayasan Kita Menulis
Ahmad, Mukhlisiana S. S. T. M. K. 2020. Buku Ajar Kesehatan Reproduksi. Banten : Media Sains Indonesia
Ermawati, Iit 2021, Pengaruh Massage Metode Eflurasi Terhadap Penurunan Intensitas Nyeri Dismenorea Ji-Kes (Jurnal Ilmu Kesehatan) Volume 5, hal 103-107
Hasanah, Chusnul Chotimah "Efektivitas Penggunaan Terapi Massage EffleurageTerhadap Penurunan Nyeri Haid Mahasiswi Stikes Abdi Nusantara Tahun 2022" Jurnal Pendidikan Dan Kosneling VOLUME 4 NOMOR 4 TAHUN 2022
Herawati, Rika. 2017. “Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kejadian Nyeri Haid (Dismenorea) Pada Siswi Madrasah Aliyah Negeri Pasir Pengaraian.” Jurnal Martenity and Neonatal 5(1): hal161–72.
Hutagaol, Aureliya S.Kep., Ns., Mph 2021 Teori Keperawatan Medan Timur :Uim Press Medan Timur
Irnawati dkk. 2022. Intranatal Care : Massage Effleurage Purwokerto : Amarta Media
Judha, Mohamad dan Afroh Fauziah. 2019. Teori Pengukuran Nyeri Dan Nyeri Persalinan. cetakan ke 2 Yogyakarta : Nuha Medika.
Kusniyanto, Rahayu Eryanti, and Waode Suiyarti. 2019. “Pengaruh Menarche Dan Lamanya Haid Terhadap Peningkatan Kejadian Dismenorea Primer.” Pp. 278–82 in Prosiding Seminar Nasional Universitas Indonesia Timur.
Muslimat Nu dan Uniceff Indonesia. 2020. Manajemen Kebersihan Menstruasi Dan Pencegahan Perkawinan Anak.
Mandasari Para "Hubungan Indeks Massa Tubuh Dan Usia Menarche Dengan Kejadian Dismenorea Pada Remaja Putri Babul" Ilmu_Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan Vol. 13, No. 2, Desember 2021, Hal. 130-136
MayangSari,Tuti Tiara, Suprida, Rizki Amalia, Satra Yunola "Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Dismenore Pada Remaja Putri" Di Man 1 Ogan Komering Ulutahun 2021 Jurnal Ilmu Kesehatan UMC | Vol.11 No.1 2022
Ndoen, Meylani C. P. Cicilia Wahju Djajanti2, Yustina Kristianingsih. 2022 "Pengaruh Aromaterapi Mawar Terhadap Penurunan Tingkat Nyeri Haid Primer Pada Mahasiswa" 90Jurnal Penelitian Kesehatan, Jilid 8, Nomor 2, Desember2018, hlm. 89-96
Nurwana, N., Y. Sabilu, and A. Fachlevy. 2017. “Analisis Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Disminorea Pada Remaja Putri Di Sma Negeri 8 Kendari Tahun 2016.” Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kesehatan Masyarakat Unsyiah 2(6): hal 1-14
Oktorika, Putriani, Indrawati Indrawati, And Putri E. K. A. Sudiarti. 2020. “Hubungan Index Masa Tubuh (Imt) Dengan Skala Nyeri Dismenorea Pada Remaja Putri Di Sma Negeri 2 Kampar.” Jurnal Ners 4(2):hal 122–129.
PuspitaSari, Ika, Endah Rumini & Siti Baitul Mukarromah "Pengaruh Latihan Senam dan Daya Tahan Tubuh terhadap Respon Nyeri Haid" Journal of Physical Education and Sportshal hal 163-171
Prawirohardjo, Sarwono, and Hanifa Wiknjosastro. 2018. Ilmu Kandungan Edisi Ketiga. Jakarta: PT Bina Pustaka Sarwono Prawirohardjo.
RI, Kemenkes. 2015. Situasi Kesehatan Reproduksi Remaja. Kementrian Kesehatan RI.
Sari, Ratna Dianty Maternity, Rosmiyati. Pengaruh Pemberian Aromaterapi Bunga Mawar terhadap tingkat Nyeri Dismenorea pada Siswi SMA. "Holistik Jurnal Kesehatan, Volume 14, No.2 Juni 2020". Hal 271-275
Swarjana, I. Ketut S. KM. M. P H. DP. H. 2022. Konsep Pengetahuan, Sikap, Perilaku, Persepsi, Stres, Kecemasan, Nyeri, Dukungan Sosial, Kepatuhan, Motivasi, Kepuasan, Pandemi Covid-19, Akses Layanan Kesehatan -- Lengkap Dengan Konsep Teori, Cara Mengukur Variabel, Dan Contoh Kuesioner. Yogyakarta: Penerbit Andi.
Silaen, Rebecca Mutia Agustina, and Luh Seri Ani. 2019. “Prevalensi Dysmenorrhea Dan Karakteristiknya Pada Remaja Putri Di Denpasar.” Jurnal Medika Udayana 8(11) hal 1–6.
Silaban, Titin Dewi Sartika, Sendy Pratiwi Rahmadhani , Merisa Riski "Analisa Faktor Yang Mempengaruhi Nyeri Menstruasi Pada Remaja Putri" Jurnal Kesehatan Terapan Volume 8, Nomor 1, Januari 2021
Septiani Tasya Sarmalina Simamora "Riwayat Keluarga, Aktivitas Fisik dan Pola Makan terhadap Kejadian Dismenorea Primer pada Wanita" 2021 AgriHealth: Journal of Agri-food, Nutrition and Public Health. 2(2), 88-96,
Tsamara Ghina , Widi Raharjo , Eka Ardiani Putri "Hubungan Gaya Hidup Dengan Kejadian Dismenore Primer Pada Mahasiswi Program Studi Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Tanjungpura" Jurnal Nasional Ilmu Kesehatan (Jnik) Volume 2. Edisi 3 2020
Veronica, Septika Yani, and Fia Oliana. 2022. “Pengaruh Massage Effleurage Terhadap Penurunan Nyeri Dismenore Primer Pada Remaja Putri Di IAI Agus Salim Metro Lampung.” Journal of Current Health Sciences 2(1): hal 19–24.
Copyright (c) 2023 FADHILAH RAHAYU, YENNI PUSPITA, EVA SUSANTI
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.