Tingkat keterampilan ketepatan shooting dalam permainan futsal pada ekstrakurikuler di SMK negeri 1 seluma
Abstract
ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah mengetahui Tingkat Keterampilan Ketepatan Shooting Dalam Permainan Futsal Pada Ekstrakulikuler Di SMK Negeri 1 Seluma. Jenis metode penelitian ini adalah merupakan penelitian deskriptif kualitatif yaitu prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang dan pelaku yang diamati, diarahkan dari latar belakang seseorang secara utuh tanpa mengisolasikan seseorang dan organisasinya dalam variabel tetapi sebagai bagian dari suatu keutuhan. Secara umum, penelitian ini didasarkan pada prinsip-prinsip deskriptif analisis. Analisis deskriptif dipahami sebagai suatu bentuk analisis yang ditujukan kepada pemecahan masalah yang terjadi pada masa ini. Disebut analisis karena pada penelitian ini adalah untuk memahami tingkat keterampilan ketepatan shooting dalam permainan futsal pada eksrakurikuler Di SMK Negeri 1 Seluma. Data yang diperoleh baru disusun dan kemudian dianalisa. Sampel dalam penelitian ini adalah berjumlah 16 orang peserta, untuk pengambialan data peserta ekstrakulikuler menendang bola dengan kesempatan sebanyak dua kali kedalam gawang dengan target berupa angka dan akan diambil keseluruhan nilai, dengan katagori baik sekali, baik, cukup baik, kurang baik, dan sangat kurang. Berdasarkan hasil yang didapat Tingkat Keterampilan Ketepatan Shooting Dalam Permainan Futsal Pada Ekstrakulikuler Di SMK Negeri 1 Seluma, masuk dalam katagori cukup baik, dan pesertanya dari kelas x – xii.
Kata kunci : keterampilan, ketepatan shooting
Downloads
Copyright (c) 2022 Educative Sportive
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Copy Right Notice
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.