Stimulasi Kemampuan Mempraktikan Pengalaman Keagaaman Anak Usia Dini Di Satuan Pendidikan Paud Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Way Kanan
Abstract
Perkembangan anak usia dini sangat penting. karena mempengaruhi masa depan anak. Oleh karena itu, sangat penting untuk menstimulasi dan mendorong tumbuh kembang anak sejak dini, yang meliputi aspek moralitas, nilai-nilai agama, perkembangan fisik, motorik, kognitif, bahasa, sosial, dan emosional. Mengingat tingginya tingkat kenakalan remaja di masyarakat saat ini, maka pendidikan moral agama sangat penting untuk diajarkan dan dipraktikkan karena anak masih kecil. Oleh karena itu, anak usia dini berperan penting dalam mengantisipasi dan berkontribusi dalam mewujudkan bangsa yang bermoral dan bermartabat. Oleh karena itu, dilakukan upaya untuk mendorong anak berpartisipasi aktif dalam ibadah sesuai agama dan kepercayaannya, mengenal dan meneladani sifat-sifat Tuhan, serta mengamalkan pengalaman keagamaan anak usia dini. Anak yang ikhlas, hormat, berbuat baik, dan bersyukur menunjukkan sikap tanggap terhadap orang lain serta mengakui dan menghargai perbedaan agama dan kepercayaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk merangsang kemampuan mempraktekkan pengalaman keagamaan pada anak usia dini di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Way Kanan. Pendidik berusaha untuk merangsang kemampuan mengamalkan pengalaman keagamaan pada anak usia dini melalui pembiasaan, pengajaran, dan keteladanan. Membaca buku-buku tentang agama atau kepercayaan dan bercerita adalah beberapa metode yang digunakan.
Downloads
Copyright (c) 2023 Inka ramana bela
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Copy Right Notice
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.